Modifikasi Honda CB 100 Ke Jap’s Style Modern
Konsep yang direquest langsung oleh Faisal adalah Konsep Jap’s style modern dengan aplikasi upside down yang langsung disambut dengan tangan terbuka oleh MGC. Untuk mendesainnya lewat konsep gambar terlebih dahulu untuk memberikan opsi pilihan penuh pada sang pemilik motor.Project-pun dimulai. Setelah rancangan disetujui maka Edward mulai melakukan bedah operasi secara serius. Rangka menjadi fokus utama untuk membangun konsep Jap’s style versi modern. Beberapa aksi mutilasi dilakukan rangka, sub frame, bahkan sasis belakang standar dipangkas habis dan diganti pipa besi 1/2 inci yang dikustom sebagai frame baru. Kemudian untuk menyesuaikan sasis belakang yang tergolong rendah, upside down variasi ikut dipangkas 20 cm. Bukan cuma bagian tabung luarnya saja, bahkan as-nya juga.
Utak atik pelat galvanis menjadi perhatian Saputro untuk membentuk sepatbor depan, belakang dan tangki yang dibuat kecil dan hanya mampu untuk menampung 6 liter bahan bakar.
Hasilnya ? modifikasi Honda CB 100 milik Faisal ini memiliki komponen yang sebagian besarnya merupakan kustom dari MGC sendiri.
Data Modifikasi Honda CB 100 Ke Jap’s Style Modern
- Ban depan : Battlax BT45 100/80-17
- Ban belakang : Battlax BT45 120/80-17
- Kaliper rem : PSM 4 piston
- Teromol : Yamaha RX-King
Tidak ada komentar:
Posting Komentar